film dengan judul asli kokuhaku ini adalah salah satu film yang top dari negeri Jepang. bagi yang suka dorama, pemain utama cewenya ini (Takako Matsu) sempet main di dorama Long Vacation sama Kimura Takuya dll. film ini ga recommend sama sekali buat yang suka film-film dengan tema menghibur, karena ini film yang genrenya psychological thriller. film yang ceritanya tentang seorang ibu yang pengen balas dendam atas kematian anak perempuannya yang masih kecil. film yang sama sekali ga ada tokoh protagonisnya, jahat semua dan sadis.
dari segi cerita ini bagus banget. alurnya ga monoton. kekurangannya ada pada penokohannya yang kurang make sense. logika filmnya ga masuk gitu. karena selain tokoh utama ibu itu, beberapa tokoh utamanya adalah seorang anak kecil. tapi dengan planting info yang sangat baik, kita akan tetep nyaman kok nonton filmnya. film ini dikritik karena tokohnya yang overacting, karena emang ada beberapa scene yang agak aneh dan lebay. maklum genrenya aja psychological thriller, ya harus ada processes of the mind buat resolve the conflict gitu, dan semua hal tersirat jadi ga gitu aja ditampilkan. kita emang harus "mikir", ga cuma ambil dari layer luar aja. meh
dari segi teknis film ini juaranya. sebagian besar pake teknik slow motion (sempet bingung dengan digunakannya teknik ini) dan emang penggunaan teknik ini banyak banget dikritik, karena ga menghasilkan impact apa-apa katanya. tapi jelas menambah kesan dramatisnya jadi luar biasa. tone warna yang galau (banyak pake unsur item, putih, abu-abu) langit yang gak flat, dan tembakan lighting yang gak biasa bikin kesan film ini emang galau. apalagi ada soundtrack dari Radiohead yang nambahin kesan galaunya. meskipun di kritik karena jadi kelihatan sok artsy gitu. intinya film ini juara banget di teknisnya tapi cerita juga ga kalah sama teknisnya. (8,5/10)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar